Indonesian(i)
5 Lalu umat Israel harus menyerahkan kepada Harun dua ekor kambing jantan untuk kurban pengampunan dosa dan seekor domba jantan untuk kurban bakaran.
6 Harun harus mempersembahkan seekor sapi jantan untuk kurban pengampunan dosa bagi dirinya sendiri dan keluarganya.
7 Kedua ekor kambing jantan dari umat Israel harus dibawanya ke depan pintu Kemah TUHAN.
8 Di situ ia harus membuang undi dengan menggunakan dua batu, yang satu ditandai "untuk TUHAN", dan yang lain "untuk Azazel".
9 Kambing yang terpilih bagi TUHAN harus dipersembahkan untuk kurban pengampunan dosa.
10 Kambing yang terpilih bagi Azazel harus ditempatkan hidup-hidup di hadapan TUHAN lalu diusir ke padang gurun bagi Azazel, supaya dosa-dosa bangsa Israel dihapuskan.